Senin Berkibar, Dandim Lamongan Berikan Motivasi dan Wawasan Kebangsaan

    Senin Berkibar, Dandim Lamongan Berikan Motivasi dan Wawasan Kebangsaan

    Lamongan, - Program Senin berkibar yang saat ini digencarkan oleh pihak Kodim 0812/Lamongan, menyasar salah satu SMA yang ada di Kabupaten Lamongan, Jawa Timur. Senin (25/09/2023).

    Adalah SMA N I Ngimbang. Di lokasi itu, Dandim 0812/Lamongan Letkol Arm Ketut Wira Purbawan memberikan berbagai pembekalan, salah satunya soal wawasan kebangsaan dan pentingnya bijak dalam bermedia sosial.

    “Sebab, generasi muda adalah aset yang sangat berharga bagi negara. Mereka, adalah penerus untuk dapat membangun bangs aini. Maka dari itu, pembekalan ini sangat penting untuk dilakukan, ” ucap Dandim.

    Letkol Arm Wira menambahkan, berbagai hal negative harus dihindari oleh para pelajar. Diantaranya, mengenai adanya pergaulan bebas hingga bahaya radikalisme yang acap kali menyasar para pelajar.

    “Nah, itu penting untuk disampaikan. Supaya mereka tidak terjerumus di pusaran pergaulan bebas dan radikalisme, ” jelasnya.

    Sementara itu, Ganef Supriyanto mengapresiasi adanya pembekalan yang dilakukan oleh Letkol Arm Ketut tersebut. Pasalnya, pembekalan yang dilakukan oleh Dandim saat ini, diyakini mampu memotivasi para pelajar.

    “Tentunya ini bisa memberikan manfaat positif bagi pelajar. Saya berharap, para pelajar termotivasi dengan adanya pembekalan ini, ” bebernya.

    lamongan
    Basory Wijaya

    Basory Wijaya

    Artikel Sebelumnya

    Sinergi BPBD bersama Basnaz dan TNI dalam...

    Artikel Berikutnya

    Polisi Ungkap Pencurian di Lamongan yang...

    Berita terkait